Friday 28 November 2014

4 Alasan Wanita Tidak Boleh Hindari Konsumsi Cokelat

Liputan6.com, Jakarta Cokelat merupakan camilan yang paling dihindari oleh kaum perempuan. Menurut mereka, cokelat bisa membuat gemuk, sehingga terlihat tak menarik. Padahal, agar senantiasa sehat, perempuan harus rutin mengonsumsi cokelat.


Berikut alasan perempuan harus mengonsumsi cokelat, seperti dikutip Health Me Up, Selasa (25/11/2014);


1. Kurangi risiko stroke


Studi menunjukan bahwa perempuan yang rutin mengonsumsi cokelat, setidaknya dua batang cokelat per minggu, dua puluh persen terhindar dari risiko stroke.


2. Cegah komplikasi kehamilan


Theobromine yang terkandung di dalam cokelat merupakan bahan kimia yang berguna mencegah terjadinya preeklampsia. Preeklamsia menyebabkan peningkatan tekanan darah pada wanita hamil, dan mengonsumsi cokelat dapat menurunkan risiko itu hingga 69 persen.


3. Meringankan gejala PMS


Cokelat mengandung magnesium dalam jumlah yang cukup tinggi, dan dapat membantu meningkatkan suasana hati.


4. Melindungi dari risiko penyakit jantung


Para peneliti menemukan bahwa orang yang mengonsumsi 75 gram cokelat tanpa gula dengan kandungan kakao lebih 70 persen, melindungi mereka dari penyakit jantung


Source: http://ift.tt/1y1Nly1

No comments:

Post a Comment