Wednesday, 1 October 2014

Olanye Eko TjandraTunjukkan Kecintaan Indonesia di Panggung

Liputan6.com, Jakarta Hudson, Vicky Shu, Melly Goeslaw, Mulan Jameela, Krisdayanti, Vina Panduwinata, Ayu Ting-ting, Sazkia Gothic, Asti Ananta, dan masih banyak lagi. Sederet nama selebriti itu pernah memakai koleksi label fesyen Olanye saat beraksi di panggung.


“Keberhasilan konser ku tergantung dari opening. Kalau openingnya sukses, ke belakangnya akan aman,” Ucap Eko menirukan perkataan Melly Goeslaw saat dulu mempercayakan kostum panggung pada dirinya.


Eko yang kala diwawancara Liputan6.com, Selasa (30/9/2014), duduk disamping partner profesionalnya, Tjandra, berkisah tentang pengalaman membuat kostum untuk musisi sekelas Melly Goeslaw. Menurutnya hal itu memberi pressure yang cukup kuat.


“Tema kostumnya saat itu adalah Queen of Soundtrack dan teh Melly ingin busananya ada pernak-pernik yang berkaitan dengan film, seperti roll film,” sambung Eko. Eko dan Tjandra adalah 2 sosok dibalik label fesyen Olanye. Hadir dengan tampilan yang bersahaja, duo ini juga bercerita tentang terbentuknya Olanye.



Kedua pria ini mulanya adalah teman di lomba tarik suara TVRI. Pertemanan yang dimulai sejak 8 tahun lalu itu kemudian berkembang ke arah bisnis fesyen karena baik Eko maupun Tjandra punya ketertarikan pada dunia fesyen. Dalam kolaborasi profesional di Olanye, Eko berperan sebagai desainer koleksi sedangkan Tjandra bertugas dalam hal marketing.


Label Olanye didirikan pada tahun 2009. Nama ini diambil karena keduanya suka dengan warna oranye. Dengan tujuan membuat label bernama catchy, munculah transformasi kata `Oranye` menjadi `Olanye. Walau Olanye banyak membuat kostum-kostum panggung, label ini juga menjual jenis-jenis pakaian lain, mulai dari ready-to-wear hingga cocktail dress.



Credit: Irna Gustiawati


Source: http://ift.tt/1DZBtPF

No comments:

Post a Comment