Friday 31 October 2014

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Bercinta?

Ketika datang berhubungan seksual, baik pria dan wanita memerlukan stamina lebih agar kegiatan menyenangkan itu dapat bertahan lama.



Liputan6.com, Jakarta Saat bercinta, tubuh pria maupun perempuan mengalami berbagai perubahan yang menakjubkan. Namun sebagian dari Anda pernahkah memikirkan apa saja perubahan yang terjadi pada tubuh?


Menurut ahli terapis seks Master dan Johnson terdapat empat fase saat melakukan hubungan bercinta meski dengan intensitas waktu yang berbeda. Dilansir dari WebMD pada Jumat (31/10/2014) berikut empat fase bercinta dari awal hingga akhir.




1. Semangat menggebu

Perasaan senang dan menggebu-gebu biasanya terjadi setelah 10 hingga 30 detik setelah stimulasi tubuh pasangan. Fase ini berlangsung dari beberapa menit sampai beberapa jam. Ditandai dengan:


Pria: penis mulai tegak dan bisa juga puting mulai menyembul.


Wanita: vagina mulai mengeluarkan cairan. Ukuran vagina mulai berubah, lebih luas dan memanjang. Bibir vagina luar dan dalam, klitoris dan payudara sudah mulai 'membengkak'.


Baik pria dan wanita mulai merasakan adanya peningkatan denyut jantung, tekanan darah dan nafas.


2. Plateu

Fase ini terjadi sebelum orgasme terjadi ditandai dengan


Pria: Testis mulai agak masuk ke dalam skrotum dan penis menjadi sepenuhnya tegak.


Wanita: Bibir vagina mulai membengkak. Lalu pada vagina bagian dalam tampak berubah warna.


Baik pria dan wanita nafasnya masih cepat. Gejolak ketegangan dapat diraskan pada perut, dada, bahu, leher atau wajah. Lalu pada beberapa otot mulai tegang seperti pada paham pinggul, tangan, dan pantat.


Credit: Gabriel Abdi Susanto



Source: http://ift.tt/1s1x7ih

No comments:

Post a Comment