Sunday, 1 June 2014

Prabowo-Hatta Datang ke KPU Setengah Jam Setelah Jokowi-JK

Pasangan calon presiden (capres) Prabowo Subianto dan calon wakil presiden (cawapres) Hatta Rajasa tiba di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Minggu (1/6/2014) sekitar jam 13.38 WIB. Mereka hadir di kantor KPU untuk mengikuti rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut pasangan capres – cawapres.


Mereka tiba di kantor KPU sekitar pukul 14.00 WIB atau sekitar setengah jam setelah pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Jusuf Kalla (JK) masuk ke kantor KPU.


Prabowo-Hatta menggunakan kemeja putih dan berkopiah hitam dengan pin garuda berwarna merah di dada bagian kanan dan pin pasangan Prabowo-Hatta di dada kiri.


Sebelum ke KPU, mereka menemui pendukung di Bundaran Hotel Indonesia. Pasangan tersebut ke kantor KPU dengan mobil. Sejumlah petinggi partai pendukung terlihat mendampingi mereka, di antaranya Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie dan Presiden Partai Keadilan sejahtera (PKS) Anis Matta.






Sumber http://ift.tt/1kY44vD

via suara.com

No comments:

Post a Comment